REVIEW: HIGH LANE (2011)

Sabtu, 05 Februari 2011

|


Woooowwww....sebenarnya film ini sudah mulai dipasarkan pada tahun 2009 lalu, namun apa daya, sampai di bioskop Indonesia baru Januari tahun 2011. Ck ck ck... Selain itu, film ini sebenarnya adalah film dari Perancis, jadi tidak heran ketika saya merasakan bahasa inggris dalam film ini sangat tidak cocok dengan gerak bibir para pemainnya.

Film ini mengisahkan tentang lima orang anak muda yang sangat bersemangat menjelajah ke sebuah tempat yang seharusnya tidak mereka datangi, karena daerah itu telah ditutup oleh pemerintah untuk umum. Di awal cerita ini lah kita menjadi dapat mengetahui alur film ini ke depannya. Mungkin anda akan terbayang kembali dengan film Wrong Turn, The Descent, dan sebagainya yang memiliki alur keseluruhan hampir sama. Ya.. film ini juga menawarkan cerita yang serupa tapi tak sama dengan film-film tersebut. Penonton dibawa menikmati petualangan mereka yang seru dan berbahaya dan tentunya membuat penonton menjadi menebaknebak siapa gerangan karakter yang akan bertahan hidup di akhir film.

Tokoh utama dan sentral dalam film ini adalah lima orang anak muda dari Perancis, yaitu Fred (Nicolas Giraud) dan kekasihnya Karine (Maud Wyler), Chloe (Fanny Valette) yang juga bersama dengan kekasihnya, Loic (Johan Libereau), dan mantan Chloe yang bernama Guillaume (Raphael Lenglet) yang ikut karena ajakan dari Karine.

Kelima pemuda ini bersama-sama break the rules. Yup...mereka akhirnya tetap memasuki kawasan yang telah ditutup untuk umum tersebut. Seperti dugaan saya, dari sini lah dimulainya berbagai macam rintangan dan cobaan untuk mereka. Di mulai dari Loic yang memiliki fobia pada ketinggian, sehingga membuat dirinya menjadi sangat tidak mudah mengkuti penjelajahan ini, Guillaume yang masih menaruh harapan pada Chloe sehingga membuat dirinya dengan Loic sering terlibat pertengkarana, dan Fred yang dipenuhi dengan kepercayaan diri dan sikap sok tahunya yang khirnya justru menempatkan seluruh teman-temannya ke dalam bahaya yang mematikan. Lama kelamaan mulai tumbang lah satu per satu dari mereka berlima. Diawali oleh Fred yang kakinya terkena perangkap dan akhirnya dirinya diseret dan dibawa oleh orang yang tak terlihat, dan selanjutnya adalah Chloe yang jatuh ke dalam lubang yang dalam dan di penuhi oleh hal-hal yang menyeramkan namun dirinya masih dapat diselamatkan oleh teman dan pacarnya. Lalu disambung dengan Karine yang dadanya terkena lemparan kayu runcing dari orang yang tak terlihat lagi dan tidak lama setelah itu pun tubuh Karine diseret dan menghilang layaknya tubuh Fred. Tinggallah Chloe, Loic, dan Guillaume yang harus mempertahan diri mereka di tengah-tengah hutan belantara yang gelap gulita.

Film ini tidak menawarkan jalan cerita yang baru maupun sentuhan-sentuhan yang dapat membuat film ini menjadi terasa istimewa. Secara keseluruhan jalan ceritanya dapat ditebak dengan mudah namun baiknya film ini masih menawarkan ketegangan dan sedikit aksi dari para pemerannya yang masih bertahan untuk tetap selamat dan hidup. Sedikit hal yang mengganjal pikiran dan hati saya dalam film ini adalah terdapat beberapa kali adegan yang menampilkan seperti flashback memorinya Chloe yang menurut saya tidak ada gunanya dalam film ini, karena toh pada film ini tidak dibahas lebih lanjut mengenai memori Chloe tersebut, sehingga membuat saya berpikiran itu adalah adegan yang sangat tidak penting dan hanya untuk melama-lamakan film.

Kekuatan akting dari para pemainnya yang cukup baik mampu menolong film yang memiliki kelemahan pada jalan cerita. Tidak dapat dipungkiri bahwa penonton akhirnya menjadi terbawa emosinya dengan akting yang cukup baik dari para aktor dan aktris dalam film ini. selain itu, penonton pun lebih mudah mengikuti film ini karena hanya terdapat enam tokoh yang terdapat di film ini. Jangan harap akan menemukan tokoh lain dalam film selain keenam orang tersebut. sedangkan tata cara pengambilan gambra yang dominan bersetting malam hari semakin membuat film ini menjadi menegangkan, apalagi ditambah dengan efek-efek suara yang dihasilkan dari film. Not bad lah pokoknya, walau mungkin tidak akan membuat para penonntonnya menjadi terkesan kembali jika film ini telah selesai disaksikan.

Bagi anda yang pecinta alam mungkin akan sedikit menikmati film ini, karena basic-nya film ini memiliki latar belakang pemandangan yang luar biasa indahnya.

Happy Watching...




1 komentar:

Bandar Slot Gacor mengatakan...

Artikel yang bagus, jarang ada blog yg mengupas tentang film. Sangat brilian Ente

Posting Komentar

It's About What???

2006 (3) 2007 (1) 2008 (5) 2009 (4) 2010 (37) 2011 (43) 3D (4) Academy Awards (2) Action (13) Adam Sandler (1) Adventure (1) Alex Pettyfer (1) Amanda Seyfried (3) Amber Heard (2) Amy Adams (1) Andrew Garfield (1) Angelina Jolie (1) Anne Hathaway (2) Ashton Kutcher (1) Asian (6) Ben Affleck (2) Ben Stiller (1) Biography (4) Blake Lively (1) Bruce Willis (2) Cam Gigandet (1) Cameron Diaz (1) Chloë Moretz (1) Chris Cooper (1) Chris Pine (1) Christian Bale (1) Christina Aguilera (1) Christina Ricci (1) CIA (1) Colin Firth (1) Comedy (10) Crime (11) Dakota Fanning (1) Dance (1) Daniel Radcliffe (1) Denzel Washington (1) Documenter (1) Drama (49) Drew Barrymore (2) Dustin Hoffman (1) Dwayne Johnson (1) Education (1) Emma Roberts (1) Emma Watson (1) Erotic (1) Facebook (2) Family (16) Fantasy (11) Fiction (4) Game (1) Game Online (1) Geoffrey Rush (1) Gerrard Butler (1) Halle Berry (1) Han Ji-Hye (1) Hayden Panettiere (1) Helena Bonham-Carter (1) History (1) Horror (20) India (1) Jake Gyllenhaal (1) Jalan-jalan (1) Jason Statham (1) Jennifer Aniston (1) Jennifer Lopez (1) Jepang (2) Jesse Eisenberg (2) Jessica Alba (1) Johny Depp (1) Josh Duhamel (1) Julia Roberts (1) June (1) Justin Long (2) Justin Timberlake (1) Kate Beckinsale (1) Katherine Heigl (1) Keira Knightley (1) Kevin Costner (1) Kristen Bell (2) Lee Chun-Hee (1) Lee Hwi-Hyang (1) Leighton Meester (1) Liam Neeson (1) Life As We Know It (2) Lippo Cikarang (1) Little Fockers (1) Logan Lerman (1) Ludacris (1) March (1) Mark Wahlberg (1) Mark Zuckerberg (1) Mary-Kate Olsen (1) Michelle Williams (1) Mila Kunis (1) Morgan Freeman (1) Movie (64) Movie Release (3) MTV Movie Awards (1) Musical (1) Mystery (11) Naomi Watts (1) Natalie Portman (2) Nicholas Cage (1) Nicole Kidman (1) November (1) Oscar (2) Owen Wilson (2) Psikologis (3) Ray Winstone (1) Rebeca Hall (1) Review (61) Robert De Niro (2) Romance (14) Rosario Dawson (1) Rupert Grint (1) Russel Crowe (1) Ryan Gosling (1) Ryan Reynolds (1) Sam Rockwell (1) SciFi (3) Sean Penn (1) South Korea (3) Sport (1) Synopsis (10) Thailand (1) Thriller (25) Tommy Lee Jones (1) Vanessa Hudgens (1) Waterboom (1)

Count Me In....

Diberdayakan oleh Blogger.
 
blog-indonesia.com